Thursday, July 25

Rating 10

Catatan Serial | “The Punisher Season 1” Layer Terkompleks dan Paling Bernyali dari Marvel
#Home, #Serial, Rating 10

Catatan Serial | “The Punisher Season 1” Layer Terkompleks dan Paling Bernyali dari Marvel

The Punisher Season 1 telah dirilis. Tulisan ini ultra-spoiler, disarankan tonton dulu baru baca. Karakter The Punisher di jagat Marvel Cinematic Universe pertama kali muncul di serial Daredevil (kolaborasi Marvel dan Netflix). Sejak itu pula, banyak penonton yang merengek supaya karakter ini dibuatkan series solo. Tentu saja permintaan itu salah satunya didasari oleh resepsi penampilan Jon Bernthal yang apik membawakan sosok Frank Castle--yakinlah bahwa sejak jauh-jauh hari, tanpa diminta pun, Marvel akan mewujudkannya karena faktor keuntungan finansial. Meski saya ikut mengamini kualitas akting yang disuguhkan Jon, jujur saja pengumuman akan adanya series The Punisher tidak terlalu membuat saya antusias. Dalam benak saya dulu, karakter ini telah beberapa kali diangkat ke model...
Catatan Serial | “13 Reasons Why Season 1” Menyadarkan dan Menunjukkan Kesalahan secara Frontal
#Home, #Serial, Rating 10

Catatan Serial | “13 Reasons Why Season 1” Menyadarkan dan Menunjukkan Kesalahan secara Frontal

Tulisan ini dibuat tepat satu bulan semenjak 13 Reasons Why untuk pertama kalinya dirilis oleh Netflix. Ada dua alasan mengapa saya mengambil jeda cukup lama hingga akhirnya menghasilkan catatan ini. Alasan pertama: memberikan ruang dan waktu yang cukup buat orang lain yang belum menontonnya--terutama karena ada dua tipe pengonsumsi yaitu yang binge-watching dan yang sekali waktu satu-dua episode (tidak sekaligus). Alasan kedua: bahasan sepenting gagasan 13 Reasons Why butuh situasi yang kondusif untuk membicarakannya, saya sengaja menunggu hingga hype-nya sedikit reda. Dampak dari alasan kedua itu lumayan menarik. Saya bisa lebih dulu mengetahui resepsi singkat orang-orang pasca menamatkan musim pertama 13 Reasons Why dari timeline media sosial, saya bisa melihat perdebatan yang sudah ...
Catatan Serial | “The People v. OJ Simpson: American Crime Story Season 1” Yakin dengan Asumsimu?
#Home, #Serial, Rating 10

Catatan Serial | “The People v. OJ Simpson: American Crime Story Season 1” Yakin dengan Asumsimu?

Melanjutkan rangkaian catatan menuju verdict akhir tahun 2016, lagi-lagi Hollywood memulai tren. Menginisiasi penceritaan yang mengesampingkan ego dan akhirnya menaikkan kasta sajian televisi ke level yang terlampau tinggi. Fenomena ini mengingatkan kita bahwa bercerita bukanlah tentang prestise medium yang dipilih. Namun harus berpegangan pada aspek: apakah ini butuh penjelasan panjang atau cukup dengan pemadatan? The People v. OJ Simpson: American Crime Story berhasil menikam penontonnya--termasuk saya--sangat dalam. Singkirkan dulu prasangka siapa yang benar siapa yang salah. Ini adalah serial yang mampu menyiksa saya secara perlahan-lahan. Bayangkan, bahkan di momen penjelang pamungkas season finale-nya, penonton tidak dibiarkan berlega barang sejenak. Dugaan saya, dengan sisa ku...